Sumbawa Barat Obormerahnews.com-Bupati Sumbawa Barat Dr Ir H W Musyafirin.,MM, melakukan penandatanganan prasasti Peresmian Kantor Baznas Kabupaten Sumbawa Barat, rabu (06/03/2024). Kantor tersebut berlokasi di lingkungan Kota Baru Kelurahan Dalam.
Hadir dalam kesempatan tersebut Ketua Baznas Propinsi NTB, Para Ketua Ketua Baznas se Pulau Sumbawa, Ketua DPRD Kabupaten Sumbawa Barat, Dandim 1628/Sumbawa Barat, para tokoh agama dan tokoh masyarakat.
Dalam laporannya Ketua Baznas Kabupaten Sumbawa Barat, H. M. Ja’far Yusuf S. Sos, mengurai sekelumit perjalanan Baznas dari sejak 7 tahun yang lsli. Dikatakan Ustad Jafar bahwa, Baznas lahir dari Perbup 49 tahun 2017. Target awal pungutan Baznas pada waktu itu 1 Milyar dan bisa tercapai 2 Milyar. Pada tahun 2018 Pemda KSB memberikan tugas kepada Baznas KSB untuk penyerahan dana program FM 332 kepada rumah tangga sasaran, dan seterusnya berlanjut hingga sekarang. Di tahun 2023 Baznas KSB memasang target 7 M dan terealisasi hampir 14 M. Sementara untuk tahun 2024 memasang target 8 M.
Terkait dengan bangunan kantor, Ustad Jafar menerangkan bahwa pada masa – masa awal Kantor pernah beberapa kali pindah Kantor. Yang pertama di Base man Masjid Agung Darussalam, berikutnya lantai 3 Masjid Agung Darussalam, terus pindah lagi ke Eks Kantor Damkar KSB. Dengan melihat intensitas kegiatan yang makin tinggi, selanjutnya menyewa rumah warga yang referesentatif. Berbagai capaian yang telah diraih selama ini merupakan dukungan dari Pemda KSB.
“Alhamdulillah sekarang kita sudah punya Amil yang telah di tes oleh BNSP dan dilatih Baznas RI sehingga sekarang mereka sudah bersertifikat. Baznas KSB tetap dilakukannya audit oleh Lembaga audit dan alhamdulillah dinyatakan WTP. Doakan kami amanah, dan istiqamah “,Ungkap Ustad Jafar.
Sementara itu, Ketua Baznas Propinsi NTB Dr Said Gazali LC., MA, dalam sambutannya menyampaikan bahwa dukungan Pemda KSB terhadap Baznas KSB luar biasa. Kami sangat mengapresiasi,” ungkapnya.