Sumbawa Barat Obormerahnews.com-Tahapan Pilkada serentak 2024 saat ini tahap penetapan pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Sumbawa Barat yang dilaksanakan oleh KPU Sumbawa Barat melalui Rapat Pleno di Gedung Graha Bukit Bintang, Kamis ( 9/01/2025) pukul 20.00 wita.
Rapat Pleno KPU penetapan pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Sumbawa Barat mendapat pengamanan dari Personil Polres Sumbawa Barat,” terang Kapolres Sumbawa Barat AKBP Yasmara Harahap, S.I.K melalui Kasi Humas AKP Zainal Abidin, S.H kepada awak media.
“Kami dari Polres Sumbawa Barat siap mengamankan seluruh rangkaian tahapan Pilkada serentak dan saat ini pelaksanaan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih oleh KPU Sumbawa Barat, Polres Sumbawa Barat menurunkan 95 personil untuk mengamankan agenda ini”, tutur Kasi Humas.